Book
Perancangan Softsensor Fraksi Atas Dan Fraksi Bawah Pada Kolom Distilasi Metanol-Air Menggunakan Jaringan Syaraf Tiruan (JST)
Pada penelitian ini nilai Xd mempunyai korelasi terdekat dengan temperatur pada tray 14 dan nilai Xb mempunyai korelasi terdekat dengan temperatur pada tray 1. Oleh karena itu sensor temperatur diletakkan pada tray 1 dan tray 14 untuk mengukur Xd dan Xb. Softsensor dapat dibuat dengan mempergunakan kelebihan JST yang mampu memodelkan hubungan secara multi input multi output (MIMO) dan nonlinear. Softsensor dibuat dengan JST model forward pada history length 6 dan jumlah hidden node 13 serta lama iterasi 200. Dengan struktur MIMO menghasilkan nilai RMSE sama dengan 5,9908 x 10-5 untuk fraksi atas dan RMSE sama dengan 1,2686 x 10-4 untuk fraksi bawah.Untuk validasinya menghasilkan nilai RMSE sama dengan 3,1 x 10-3 untuk fraksi atas dan RMSE sama dengan 7,7329 x 10-4 untuk fraksi bawah. (Jml)
Judul | Edisi | Bahasa |
---|---|---|
Isolasi, Identifikasi dan Uji Hayati Salah Satu Kandungan Kimia Dalam Fraksi n-Heksana Dari Ekstra Metanol Herba Keladi Tikus | - | id |