Artikel
Rancang Bangun Sistem Penampil Suhu Bahan Bakar Reaktor Kartini | JUPETEN 2022
Reaktor Kartini merupakan reaktor riset tipe TRIGA dengan daya operasi 100 kW. Reaktor Kartini dibangun pada tahun 1974 dan digunakan untuk keperluan penelitian, iradiasi, pendidikan dan
pelatihan. Pada tahun 2004, reaktor ini gagal menampilkan suhu bahan bakar di ruang kendali. Sistemsederhana dibuat untuk sementara waktu menampilkan nilai suhu bahan bakar sembari tampilan suhu bahan bakar di ruang kendali diperbaiki. Sistem ini dirancang untuk mengukur suhu bahan bakar reaktor hingga 250 0C. Sistem ini terdiri dari rangkaian penguat operasi (op-amp), rangkaian low pass filter aktif, rangkaian konverter analog ke digital, dan mikrokontroler AT89S51 dengan rangkaian LCD.
Metode yang digunakan adalah dengan mengubah input analog menjadi nilai digital menggunakan ADC-0809. Data digital dari ADC-0809 oleh mikrokontroler dibandingkan dengan nilai suhu termokopel tipe K. Nilai temperatur (dalam 0C) yang paling mendekati nilai digital hasil konversi ADC ditampilkan oleh mikrokontroler melalui liquid crystal display. Hasil dari peralatan yang dibuat memuaskan dibuktikan dengan pengukuran reaktor kartini yang dioperasikan selama 4,5 jam pada daya 100 kW menunjukkan nilai suhu pada teras di ring B dengan nilai 117 0C dan nilai suhu ini telah divalidasi dengan tabel tegangan vs suhu pada termokopel tipe K.
Judul | Edisi | Bahasa |
---|---|---|
Rancangan Modifikasi Kolom Termal Reaktor Kartini Pada Tingkat Daya 250 Kw Untuk Menunjang Fasilitas BNCT (Boron Neutron Capture Therapy) | - | id |