Hasil Kajian
Ringkasan Eksekutif Rekomendasi Kebijakan Implementasi Tingkat Panduan Diagnostik (TPD) Indonesia (Seri Dokumen Unit Kerja TA 2023)
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang berkelanjutan terkait TPD dalam upaya memantau penerapan optimisasi dosis radiasi pasien diagnostik dan merekomendasikan upaya peningkatannya. Sasaran yang ingin dicapai dari kegiatan Tahun 2023 adalah menyediakan profil dosis tahun 2023 untuk seluruh modalitas, profil potensi unnecessary exposure pada CT-Scan, radiografi umum, fluoroskopi, dan kedokteran nuklir, profil terkini terkait kepatuhan dan keaktifan pelaporan data dosis pasien di Si-INTAN pada berbagai regional, dan profil sebaran sosialisasi dan bimbingan teknis.
Manfaat yang diharapkan dari kegiatan tahun 2023 adalah menyediakan update profil data dosis pasien untuk tiap jenis pemeriksaan pada berbagai modalitas yang ada dan ditampilkan dalam website Si-INTAN untuk dapat diakses oleh masyarakat dan pihak berkepentingan; mendapatkan profil penerapan optimisasi proteksi dan keselamatan radiasi pada pasien radiologi diagnostik, radiologi intervensional, dan kedokteran nuklir diagnostik di berbagai regional; menjadi bahan masukan dalam pengembangan dan perbaikan sistem pengawasan BAPETEN terkait penerapan optimisasi proteksi dan keselamatan radiasi bagi pasien radiologi diagnostik, radiologi intervensional dan kedokteran nuklir diagnostik; memberikan andil dalam program peningkatan mutu dan keselamatan pasien di Kementerian Kesehatan; dan memberikan andil dalam penyusunan profil data dosis pasien nasional untuk mendukung pencapaian BAPETEN sebagai badanpengawas kelas dunia. (P2STPFRZR - BAPETEN)